Monday, March 29, 2010

ide kreatif bangsa Jerman

Bismillah

Pepatah lama, banyak jalan menuju Roma, tak ada rotan akar pun jadi...
kembali terngiang waktu membaca tulisan di eramuslim kali ini
ya sebuah kreatifitas yang juga sedang ditekuni oleh orang Indonesia saat ini
tapi menjadi unik karena yang diliput adalah mereka para kaum minoritas
Islam yang katanya masih sedikit di Jerman

ditengah media yang terus membobardir dengan tema islamphobia
mereka *baca, para desainer muslim* meluncurkan baju baju style a la Islam
indah, damai dan universal
*jadi inget,, my name is khan*


berikut beritanya : :)

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendakwahkan Islam. Sebagai perancang busana, Melih Kesmen melakukannya lewat baju-baju rancangannya yang kini menjadi trend, bukan cuma di kalangan anak muda tapi juga orang-orang dewasa di Jerman.


Lewat kaos dan jaket kasual rancangannya, Kesmen ingin mengatakan pada dunia bahwa Islam sepadan dengan nilai-nilai yang berlaku di Barat dalam hal toleransi dan kebebasan berekspresi. Islam juga bisa keren dan modern sesuai perkembangan zaman. Di kaos dan jaket buatannya, Kesmen mencantumkan tulisan-tulisan yang mempromosikan Islam, misalnya "Hijab. My right. My choice. My life" atau "Terrorism has no religion".

Kesmen, Muslim Jerman keturunan Turki ini mengawali ide kreatifnya pada tahun 2006, saat sedang ramai-ramainya aksi protes di seluruh Eropa terhadap harian Denmark yang mempublikasikan kartun-kartun yang menghina Rasulullah Saw. Kesmen merasa muak dengan stereotipe dan sikap anti-Muslim yang muncul bersamaan dengan maraknya aksi protes itu. Ia kemudian mendapat ide untuk mengungkapkan perasaannya itu lewat rancangan busana yang dibuatnya.

"Pertama, saya membuat baju hangat untuk saya sendiri dengan mencantumkan slogan 'I love My Prophet' di baju itu untuk menunjukkan diri saya sebagai seorang Muslim yang memiliki sikap toleransi dan mencintai perdamaian," ungkap Kesmen yang masih berusia 34 tahun.

Tak diduga, baju hangat yang dipakainya menarik perhatian banyak orang. Saat ia sedang berjalan di luar dan mengenakan baju hangat itu, orang selalu menghentikan langkahnya dan bertanya dimana ia membeli baju tersebut. Kesmen lalu menyadari ada celah pasar yang bisa ia manfaatkan. Bersama isterinya, Yeliz, Kesmen membuat baju-baju kasual dengan menyematkan tema-tema Islami.

Setelah lebih dari tiga tahun, Kesmen sudah membuat sekitar 35 motif berbeda dengan menggabungkan Islam dan budaya pop gaya anak muda. Selain, produk busana, Kesmen juga membuat tas dan poster-poster Islami.

"Kaum perempuan senang membeli baju anak-anak yang bertuliskan 'Mini Muslim' di bagian dadanya," kata Yeliz, isteri Kesmen. (ln/isc)

source : http://eramuslim.com/berita/dakwah-mancanegara/ide-kreatif-muslim-jerman-mendakwahkan-islam.htm
 

10 comments:

Fatah Manohara said...

sayange satu...ga buka distro di kotagede...C#

ade mataho said...

nanti daku yang buka
pelanggannya sopo ye hhe

ahmad fachrurrozi said...

Iya.....memang kalau kita mau menyebarkan Islam harus dengan cara yang bisa diterima dengan mudah di zaman sekarang.....penggabungan Islam dan budaya pop adalah ide yang brilliant.....apa di Indonesia udah banyak yang begini??

ahmad fachrurrozi said...

Iya.....memang kalau kita mau menyebarkan Islam harus dengan cara yang bisa diterima dengan mudah di zaman sekarang.....penggabungan Islam dan budaya pop adalah ide yang brilliant.....apa di Indonesia udah banyak yang begini??

HayaNajma SPS said...

jumpernya kerennn

ade mataho said...

nice comment..

yup..
memang harusnya gitu
dulu wayang jadi salah satu media yang cukup efektif buat penyebarn Islam di Jawa
hmm skeranag,, brhubung distro sudah maraka sjak bbrp thn lalu
boleh tuh yang jago dsain bs utatik mode baju atau lainnya

yup dek
udah banyak ko
ne coba ke link ini http://www.moslem-tshirt.com/
klo mw tnya2 bisa tuh sama orangnya langsung
*hehe jadi promo punya temen ne*

ade mataho said...

betul betul betul
nay,, bikin jumper MP yukz

HayaNajma SPS said...

hayukk

Bee Wee said...

seep...

^^dierenz^^ itu diena orenz said...

kreatif... ^^